Resep dan Cara Membuat Kue Nastar Keju Kraft Spesial Lebaran

Resep dan Cara Membuat Kue Nastar Keju Kraft Spesial Lebaran - Hallo sahabat Jamus Indah, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Resep dan Cara Membuat Kue Nastar Keju Kraft Spesial Lebaran, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Aneka Kue, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Resep dan Cara Membuat Kue Nastar Keju Kraft Spesial Lebaran
link : Resep dan Cara Membuat Kue Nastar Keju Kraft Spesial Lebaran

Baca juga


Resep dan Cara Membuat Kue Nastar Keju Kraft Spesial Lebaran

Resep Kue Nastar Keju Spesial Lebaran - Siapa yang tidak kenal kue nastar. Rasanya, kudapan yang satu ini memang ikonik dengan suasana lebaran. Biasanya, kue nastar menjadi pengisi toples-toples di setiap rumah ketika lebaran tiba.

Kue nastar memiliki tekstur yang lembut dan tidak getas. Kue nastar keju berasa gurih, dan biasanya memiliki isian yang berupa selai nanas. Dan pada resep kita kali ini, kita akan mencoba membuat kue nastar keju kraft spesial lebaran.
Resep Kue Nastar Keju Spesial Lebaran, Cara Membuat Kue Nastar Keju Kraft Spesial Lebaran
Kue Nastar Keju Kraft / anakjajan.com
>> Resep dan Cara Membuat Kue Cubit Ala Abang-Abang
Cara membuat kue nastar keju kraft sebetulnya cukup mudah. Kelebihan dari kue nastar keju adalah kita cukup menggunakan peralatan memasak kue seadanya. Bahkan, kue ini bisa dibuat tanpa menggunakan oven, asalkan pencampuran adonan dilakukan dengan benar.

Pada proses pembuatannya, adonan kue nastar tidak boleh sampai mengembang atau mengocoknya terlalu lama. Jika terlalu lama atau bahkan sampai mengembang, maka biasanya kuenya akan melar saat dipanggang.

Resep Kue Nastar Keju Spesial Lebaran

Untuk membuat kue nastar yang lembut, kita memerlukan mentega sebagai salah satu bahan adonannya. Jika tidak ada, cukup menggunakan margarin atau menggunakan perpaduan mentega dan margarin. Walau memang teksturnya tidak selembut menggunakan mentega / butter.

Nah, dibawah ini adalah daftar bahan yang akan kita perlukan untuk resep kue nastar keju spesial lebaran. Agar prosesnya lebih mudah dipahami, silahkan ikuti step by step cara membuat kue nastar keju kraft yang disertakan dibawah ini. Yuk langsung saja kita simak!
>> Resep dan Cara Membuat Kue Talam Ubi Kuning Spesial

Bahan Resep Kue Nastar Keju Spesial Lebaran

  1. 250 gr tepung terigu
  2. 50 gr tepung maizena
  3. 100 gr margarin
  4. 100 gr mentega (butter)
  5. 100 gr gula halus
  6. 50 gr susu bubuk
  7. 50 gr keju cheddar kraft, parut
  8. 2 btr kuning telur

Bahan Selai Nanas

  1. 1 bh nanas, parut kasar
  2. 250 gr gula pasir

Bahan Olesan dan Topping

  1. 2 btr kuning telur
  2. 2 sdm madu
  3. keju cheddar kraft parut, secukupnya

Cara Membuat Kue Nastar Keju Kraft Spesial

  1. Terlebih dahulu, kita akan mempersiapkan selai nanas. Masaklah parutan nanas bersama dengan gula pasir diatas api kecil. Masak sambil diaduk-aduk hingga membentuk selai. Angkat dan dinginkan.
  2. Lanjut membuat adonan. Siapkan wadah, masukkan margarin, mentega dan gula halus. Kocok sebentar menggunakan mikser biar merata.
  3. Masukkan kuning telur secara bertahap sambil dikocok dengan kecepatan rendah. Kocoknya sebentar saja ya, yang penting semua bahan tercampur merata. Jangan sampai mengembang karena nanti kue nastarnya bisa menjadi melar saat dipanggang.
  4. Ayak tepung terigu, tepung maizena dan susu bubuk, kemudian masukkan kedalam adonan. Aduk perlahan hingga merata.
  5. Terakhir, masukkan keju cheddar kraft parut kedalam adonan. Aduk lagi hingga merata, dan kini adonan telah siap.
  6. Sekarang saatnya membentuk adonan. Agar ukurannya seragam, pipihkan adonan diatas plastik diatas meja dan potonglah adonan menggunakan penggaris dan pisau sehingga membentuk kotak-kotak. Ambil tiap potong adonan kemudian bulatkan.
  7. Isilah adonan dengan selai nanas secukupnya. Lakukan langkah yang sama hingga seluruh adonan terbentuk dan terisi.
  8. Tata kue nastar diatas loyang datar. Sementara itu, satukan bahan untuk olesan. Oles permukaan kue nastar, jangan lupa beri topping keju cheddar kraft parut diatasnya.
  9. Panggang kue nastar keju dengan suhu oven 150 derajat selama kurang lebih 30 menit. Kue nastar keju yang matang memiliki ciri berwarna kuning agak kecoklatan.
  10. Keluarkan kue nastar dari oven. Biarkan hingga dingin sebelum dimasukkan kedalam toples.
>> Resep dan Cara Membuat Kue Putri Ayu Lembut
Sebetulnya, cara membuat kue nastar keju kraft sangatlah gampang jika kita sudah menguasai tehniknya. Jika membuatnya pertama kali, timbanglah bahan-bahan sebelum dibuat adonan agar nantinya mudah mengoreksi dan menemukan komposisi yang tepat.

Kalian juga bisa mengkreasikan resep kue nastar keju spesial lebaran ini dengan menambahkan bahan-bahan lain. Jika suka, kalian bisa menambahkan kayu manis bubuk, cengkeh atau memvariasikan isiannya. Selamat mencoba ya! Salam Jajan Pinggiran!


Demikianlah Artikel Resep dan Cara Membuat Kue Nastar Keju Kraft Spesial Lebaran

Sekianlah artikel Resep dan Cara Membuat Kue Nastar Keju Kraft Spesial Lebaran kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Resep dan Cara Membuat Kue Nastar Keju Kraft Spesial Lebaran dengan alamat link https://jamusgodo.blogspot.com/2016/06/resep-dan-cara-membuat-kue-nastar-keju.html

0 Response to "Resep dan Cara Membuat Kue Nastar Keju Kraft Spesial Lebaran"

Posting Komentar